한국   대만   중국   일본 
Tarantula - Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas Lompat ke isi

Tarantula

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Gambar katel dan kupu-kupu oleh Sybille Merian pada tahun 1705 sedang memakan burung

Tarantula atau katel adalah nama yang diberikan untuk salah satu jenis laba-laba dengan ukuran sangat besar yang umumnya berambut. [1] [2] Laba-laba ini masuk pada famili Theraphosidae dan paling tidak ada sekitar 800 spesies yang telah berhasil diidentifikasi. [3] Sebagian besar spesies katel tidak berbahaya untuk manusia, dan beberapa jenis spesies lainnya menjadi terkenal karena diperdagangkan sebagai hewan peliharaaan eksotik . [2] Katel dapat menggigit, karena seperti laba-laba pada umumnya katel memiliki taring [4] dan gigitannya dikenal menyakitkan untuk manusia, tetapi racun dalam gigitannya lebih lemah daripada racun yang terdapat pada lebah madu pada umumnya [5] dan gigitannya diketahui lebih sakit dari sengatan tawon. [5]

Nama tarantula berasal dari satu kota di Italia yaitu Taranto . [5]

Penampilan [ sunting | sunting sumber ]

Pada umumnya seluruh tubuh laba-laba katel hingga ke kaki kakinya yang panjang dipenuhi oleh bulu. [2]

Habitat [ sunting | sunting sumber ]

Katel hidup di daerah-daerah hangat di seluruh dunia, [1] beberapa laba-laba ditemukan hidup dalam sarangnya yang berupa liang yang terdapat di bawah tanah, beberapa lainnya hidup di atas tanah, dan sebagian lain hidup di pohon-pohon. [1] Mereka juga ditemukan di hutan hujan , padang pasir dan gurun , serta habitat lainnya. [1] Sebaran habitatnya termasuk Amerika Selatan , bagian selatan Amerika Utara , Eropa Selatan , Afrika , bagian selatan Asia , dan Australia . [1]

Rujukan [ sunting | sunting sumber ]

  1. ^ a b c d e (Inggris) Enchantedlearning.com: Tarantula diakses 14 April 2013
  2. ^ a b c (Inggris) National Geographic: Tarantula diakses 14 April 2013
  3. ^ (Inggris) About.com: Tarantula as a pet Diarsipkan 2013-04-13 di Wayback Machine .
  4. ^ (Inggris) Texas A&M Agrilife Extension diakses 14 April 2013
  5. ^ a b c (Inggris) BBC.com: Tarantula Diarsipkan 2013-04-14 di Wayback Machine . diakses 14 April 2013

Pranala luar [ sunting | sunting sumber ]