한국   대만   중국   일본 
Sancho III dari Kastilia - Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas Lompat ke isi

Sancho III dari Kastilia

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Sancho III
Raja Kastilia dan Toledo
Berkuasa 21 Agustus 1157 ? 31 Agustus 1158
Pendahulu Alfonso VII
Penerus Alfonso VIII
Informasi pribadi
Kelahiran skt. 1134
Toledo
Kematian 31 August 1158 – 1134; umur -25–-24 tahun
Toledo
Pemakaman
Wangsa Wangsa Borgonha
Ayah Alfonso VII dari Leon
Ibu Berengaria dari Barcelona
Pasangan Blanca dari Navarra
Anak Alfonso VIII
Infante Garcia
Agama Katolik Roma

Sancho III (1134 ? 31 Agustus 1158) merupakan seorang Raja Kastilia dan Toledo selama setahun, yaitu dari tahun 1157 sampai 1158. Selama Reconquista , di mana ia memiliki kegiatan padat, yang diantaranya mendirikan Ordo Calatrava . [1] Ia disebut sebagai el Deseado (yang didambakan) karena posisinya sebagai anak pertama orangtuanya, yang lahir delapan tahun setelah pernikahan.

Kehidupan [ sunting | sunting sumber ]

Ia merupakan putra sulung Raja Alfonso VII dari Leon dan Berengaria dari Barcelona . [2] Di dalam masa pemerintahan ayahandanya, ia muncul sebagai "raja Najera " pada awal tahun 1149. Surat wasiat ayahandanya membagi kerajaan di antara kedua putranya sebagai berikut: Sancho mendapatkan kerajaan-kerajaan Kastilia dan Toledo, dan Fernando mendapatkan Leon. Kedua saudara tersebut baru saja menandatangani sebuah perjanjian ketika Sancho tiba-tiba meninggal pada musim panas tahun 1158 dan dimakamkan di Toledo. [3]

Ia menikah pada tahun 1151 dengan Blanca dari Navarra , putri Garcia Ramirez dan memiliki dua orang putra:

Silsilah [ sunting | sunting sumber ]

Catatan [ sunting | sunting sumber ]

  1. ^ Conant, Kenneth John, Carolingian and Romanesque architecture, 800 to 1200 , (Yale University Press, 1959), 311.
  2. ^ Busk, M. M., The history of Spain and Portugal from B.C. 1000 to A.D. 1814 , (Baldwin and Cradock, 1833), 31.
  3. ^ O'Callaghan, Joseph F., A History of Medieval Spain , (Cornell University Press, 1975), 235.

Referensi [ sunting | sunting sumber ]

  • Busk, M. M., The history of Spain and Portugal from B.C. 1000 to A.D. 1814 , Baldwin and Cradock, 1833.
  • Conant, Kenneth John, Carolingian and Romanesque Architecture, 800 to 1200 , Yale University Press, 1959.
  • O'Callaghan, Joseph F., A History of Medieval Spain , Cornell University Press, 1975.

Bacaan Selanjutnya [ sunting | sunting sumber ]

  • Szabolcs de Vajay, "From Alfonso VIII to Alfonso X" in Studies in Genealogy and Family History in Tribute to Charles Evans on the Occasion of his Eightieth Birthday , 1989, pp. 366?417.
Sancho III dari Kastilia
Lahir: skt. 1134 Meninggal: 31 Agustus 1158
Gelar kebangsawanan
Didahului oleh:
Alfonso VII
Raja Kastilia dan Toledo
1157?1158
Diteruskan oleh:
Alfonso VIII