한국   대만   중국   일본 
Maya Angelou - Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas Lompat ke isi

Maya Angelou

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Maya Angelou
Angelou, Februari 2013
Angelou, Februari 2013
Lahir Marguerite Annie Johnson
( 1928-04-04 ) 4 April 1928
St. Louis, Missouri , A.S.
Meninggal 28 Mei 2014 (2014-05-28) (umur 86)
Winston-Salem, North Carolina , A.S.
Pekerjaan Penyair, aktivis hak sipil , penari, produser film, dramawati, sutradara film, penulis, aktris, akademisi
Bahasa Inggris
Kebangsaan Amerika
Periode 1957 ?2014
Genre Autobiografi
Aliran sastra Hak sipil
Karya terkenal I Know Why the Caged Bird Sings
On the Pulse of Morning
And Still I Rise
Pasangan
Tosh Angelos
( m.  1951⁠–⁠1954)
Website
http://www.mayaangelou.com

Maya Angelou (4 April 1928 – 28 Mei 2014) adalah seorang penulis puisi dan skenario , orator , dan aktris Afrika-Amerika . [1] Dia adalah wanita Afrika-Amerika pertama yang diminta untuk membacakan puisi karyanya dalam inagurasi presiden Amerika Serikat tahun 1993. [2] Puisi yang dia bacakan pada inagurasi Bill Clinton berjudul " On the Pulse of Morning " dan karya tersebut juga mendapat Penghargaan Grammy ( Grammy Awards ) pada tahun yang sama. [2]

Angelou terlahir dengan nama Marguerite Annie Johnson pada 4 April 1928 di St. Louis , Missouri , dari pasangan Bailey Johnson and Vivian Baxter Johnson. [2] Saat kedua orang tuanya bercerai, Maya berserta seorang kakak laki-lakinya dititipkan pada nenek mereka selama beberapa tahun. [1] Pada tahun 1936, Maya diperkosa oleh kekasih ibunya dan lelaki tersebut kemudian dibunuh oleh pamannya. [1] Akibat kematian orang tersebut, Maya menjadi bisu dan sulit berbicara selama lima tahun. [1] Dia telah menulis beberapa buku dengan penjualan terbaik dan sebagian di antaranya berisi kejadian-kejadian yang pernah dialaminya sendiri. [2] Beberapa judul buku yang ditulisnya adalah I Know Why the Caged Bird Sings (1970), Gather Together in My Name (1974), dan A Song Flung Up to Heaven (2002). [1] Selain itu, dia adalah wanita kulit hitam pertama yang menulis skenario dan diproduksi menjadi film , yaitu Georgia, Georgia (1971). [1]

Angelou menjadi profesor pada tahun 1981. Sejak saat itu dia terus menghasilkan berbagai karya puisi antara lain I Shall Not Be Moved (1990), serta edisi kenang-kenangan Wouldn't Take Nothing for My Journey Now (1993). Pada 1996 dia ditunjuk menjadi Honorary Goodwill Ambassador untuk United Nation Children's Fund (UNICEF). [3]

Bibliografi [ sunting | sunting sumber ]

Referensi [ sunting | sunting sumber ]

  1. ^ a b c d e f (Inggris) www.biography.com. "Maya Angelou Biography" . A&E Television Networks . Diakses tanggal 4 Juni 2010 .  
  2. ^ a b c d (Inggris) L. Patricia Kite (2006). Maya Angelou . Lerner Publications. ISBN 978-0-8225-3426-6 .   Page.4-7
  3. ^ Susanto, Ready (November 2015). Para Perempuan Perkasa: Tokoh-tokoh Wanita Berpengaruh Abad ke-20 . Bandung: Nuansa Cendekia. ISBN   978-602-350-041-3 .