Laskar Jihad

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Bendera Laskar Jihad

Laskar Jihad [1] adalah milisi Islamis [2] asal Indonesia yang didirikan dan dipimpin oleh Jafar Umar Thalib . [3] Milisi ini diduga sudah bubar. [3]

Ideologi [ sunting | sunting sumber ]

Pemimpin Laskar Jihad, Jafar Umar Thalib, secara terbuka mendukung pembentukan teokrasi Islam di Indonesia. [3] Anggota-anggotanya menuntut penerapan hukum syariah . [4] Mereka juga menolak pengangkatan Megawati Soekarnoputri sebagai Presiden Indonesia pada tahun 2001 dengan alasan bahwa pemilihan presiden perempuan itu dosa. [4] Di markas Laskar Jihad, perempuan wajib mengenakan burka dan anggota tidak boleh memiliki televisi. [5]

Thalib pernah bertemu dengan Osama bin Laden , [6] namun kabarnya menolak tawaran bantuan dana karena meragukan ketaatan bin Laden. [6] Akan tetapi, beberapa anggota milisinya menerima bantuan al-Qaeda . [6] Saat ditanyai Jessica Stern soal dukungannya terhadap Wahhabisme di Indonesia, Thalib mengaku berusaha menjauhkan dirinya dari Wahhabisme. Ia menyatakan bahwa tulisan-tulisan Wahhabi terlalu bergantung pada hadits lemah "yang mungkin bukan firman Allah ". [7] Beberapa pengamat menulis bahwa fatwa -fatwa yang dikeluarkan mufti Salafi dari Jazirah Arab memainkan peran penting dalam pembentukan Laskar Jihad. [8] Mereka juga berpendapat bahwa upaya Thalib menjauhkan dirinya dari al-Qaeda dan segala hal tentang al-Qaeda berkaitan dengan efek serangan 11 September ketika pemerintah Indonesia memaksa Laskar Jihad untuk tidak memanfaatkan sentimen anti-Amerika Serikat . [6]

Mengenai tindakan kekerasan di Maluku, Laskar Jihad memaparkan dua alasan: pertama, pertahanan diri sesama Muslim; [9] dan kedua, perjuangan melawan separatisme . [8] Untuk memperkuat alasan kedua, Laskar Jihad menduga ada konspirasi Zionis -Kristen yang berusaha mengganggu persatuan bangsa Indonesia. [8]

Referensi [ sunting | sunting sumber ]

  1. ^ Greg Fealy (2004), Islamic Radicalism in Indonesia: The Faltering Revival? , in: Daljit Singh/Chin Kin Wah (eds.), Southeast Asian Affairs 2004 . Singapore: Institute of Southeast Asian Studies, p. 106
  2. ^ Robert W. Hefner (2007), The sword against the crescent: religion and violence in Muslim Southeast Asia , in: Linell E. Cady/Sheldon W. Simon (eds.), Religion and conflict in South and Southeast Asia: Disrupting violence . London: Routledge, p. 44
  3. ^ a b c Kesalahan pengutipan: Tag <ref> tidak sah; tidak ditemukan teks untuk ref bernama Cox
  4. ^ a b Hasan (2006), Laskar Jihad , p. 204
  5. ^ The Middle East, abstracts and index , Part 2. Pittsburgh: Northumberland Press, 2004, p. 117
  6. ^ a b c d Zachary Abuza (2005), Al Qaeda Comes to Southeast Easia , in: Paul J. Smith (ed.), Terrorism and Violence in Southeast Asia: Transnational Challenges to States and Regional Stability . Armonk, New York: M.E. Sharpe, pp. 55f.
  7. ^ Jessica Stern (2003), Terror in the Name of God: Why Religious Militants Kill . New York: Ecco/HarperCollins [ halaman dibutuhkan ]
  8. ^ a b c Noorhaidi Hasan (2002), Faith and Politics: The Rise of the Laskar Jihad in the Era of Transition in Indonesia , in: Indonesia, vol. 73, pp. 145?170 ( online )
  9. ^ Hasan (2006), Laskar Jihad , p. 118

Pranala luar [ sunting | sunting sumber ]

Templat:Islamisme di Asia Tenggara