한국   대만   중국   일본 
Jalan Tol Gempol?Pasuruan - Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas Lompat ke isi

Jalan Tol Gempol?Pasuruan

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Jalan Tol Gempol?Pasuruan
(Gempas)
Informasi rute
Bagian dari Jalan Tol Trans-Jawa
Dikelola oleh PT Jasamarga Gempol Pasuruan
Panjang: 34.15 km (21,22 mi)
Berdiri: 3 Agustus 2017 ; 6 tahun lalu  ( 2017-08-03 ) – sekarang
Persimpangan besar
Dari: Tol Gempol-Pandaan Jalan Tol Gempol-Pandaan
Tol Surabaya-Gempol Jalan Tol Surabaya-Gempol
  Simpang Susun Gempol Junction
Simpang Susun Bangil
Simpang Susun Rembang
Simpang Susun Pasuruan
Simpang Susun Grati
Ke: Tol Pasuruan-Probolinggo Jalan Tol Pasuruan-Probolinggo
Letak
Kota besar: Gempol
Kota Pasuruan
Pasuruan
Sistem jalan bebas hambatan
AH 2

Jalan Tol Gempol?Pasuruan atau Jalan Tol Gempas adalah sebuah jalan tol sepanjang 34,15 kilometer yang menghubungkan daerah Gempol dengan Kabupaten Pasuruan . Jalan tol ini merupakan bagian dari jalan tol yang menghubungkan antar kota utama di Jawa Timur yaitu Surabaya - Banyuwangi dan menjadi bagian dari Jalan Tol Trans Jawa . Jalan Tol ini terhubung dengan Jalan Tol Gempol-Pandaan dan Jalan Tol Surabaya-Gempol di sebelah barat serta Jalan Tol Pasuruan-Probolinggo di sebelah timur. Jalan tol ini mulai beroperasi penuh sejak tahun 2018.

Sejarah [ sunting | sunting sumber ]

Tol Gempol-Pasuruan seksi I (Gempol-Rembang) sepanjang 13,9 km seharusnya telah beroperasi awal tahun 2016, tetapi terhambat karena belum tuntasnya pembebasan lahan dan baru di uji coba untuk segmen Gempol-Bangil pada tanggal 3 Agustus 2017. [1] [2] Selain itu, PT Jasa Marga selaku operator tampaknya melihat bahwa ruas Gempol-Rembang tidak menguntungkan karena lalu lintasnya sedikit. Sehingga, Jasa Marga berencana mengoperasikan jalan tol ini setelah seksi I dan seksi II selesai. [3] Ditargetkan pada Februari 2018 ruas Rembang-Kota Pasuruan sepanjang 6,6 km selesai dibangun dan akan dioperasikan pada bulan Maret 2018, [4] namun pengoperasian tertunda dan saat ini statusnya masih bersifat fungsional dan dibuka untuk arus mudik dan arus balik Lebaran 2018 sembari menunggu sertifikasi uji laik fungsi dan operasi. [5]

Pengoperasian [ sunting | sunting sumber ]

Seksi I Gempol-Rembang sepanjang 13,9 km telah dioperasikan sejak 3 Agustus 2017. Untuk seksi II Rembang-Pasuruan sejauh 6,6 km sejak tanggal 24 Juni 2018, yang dimana pada tanggal 23 Juni 2018, seksi II Rembang-Pasuruan telah diresmikan oleh Presiden Republik Indonesia Joko Widodo . Sementara itu, untuk seksi III dari Kota Pasuruan hingga Grati diresmikan pada tanggal 20 Desember 2018.

Gerbang tol [ sunting | sunting sumber ]

Ruas Gempol-Grati (Dikelola PT Jasa Marga Gempol Pasuruan)

Gerbang tol/simpang susun

KM

Lokasi

Destinasi


Jalan Tol di Jawa Timur Rute 8
JALAN TOL GEMPOL-PANDAAN
Batas Operasional PT Jasa Marga Pandaan Tol

Jalan Tol Berawal/Berakhir
JALAN TOL GEMPOL-PASURUAN
Batas Operasional PT Jasa Marga Gempol-Pasuruan

Jalan Tol Berawal/Berakhir
Gempol Junction 775 Beji SELATAN
Tol Gempol-Pandaan Jalan Tol Gempol-Pandaan

Nasional 36 di {{Rute/Kode daerah Pandaan
Malang
UTARA
Tol Jalan Tol Surabaya-Gempol Jalan Tol Surabaya-Gempol

Nasional 1 di {{Rute/Kode daerah Sidoarjo
Surabaya

Jalan Tol di Jawa Timur Rute 8
Jalan Tol Berawal/Berakhir

Jalan Tol di Jawa Timur Rute 13
Jalan Tol Berawal/Berakhir
Simpang Susun Bangil 782 Bangil Nasional 1 di {{Rute/Kode daerah Bangil
Beji
Gerbang Tol Bangil
Simpang Susun Rembang 789 Rembang Nasional 1 di {{Rute/Kode daerah Kawasan Industri
Rembang
Kraton
Gerbang Tol Rembang

Batas Wilayah Kabupaten Pasuruan


Batas Wilayah Kota Pasuruan
Simpang Susun Pasuruan 796 Pasuruan Nasional 1 di {{Rute/Kode daerah Pasuruan
Kejayan
Gerbang Tol Pasuruan

Batas Wilayah Kota Pasuruan


Batas Wilayah Kabupaten Pasuruan
Simpang Susun Grati 809 Grati Tol Jalan Tol Pasuruan-Probolinggo Jalan Tol Pasuruan-Probolinggo
Gerbang Tol Grati Nasional 1 di {{Rute/Kode daerah Grati
Nguling
JALAN TOL GEMPOL-PASURUAN
Batas Operasional PT Jasa Marga Gempol-Pasuruan

Jalan Tol Berawal/Berakhir
JALAN TOL PASURUAN-PROBOLINGGO
Batas Operasional PT Trans Jawa Paspro Jalan Tol

Jalan Tol Berawal/Berakhir

Jalan Tol di Jawa Timur Rute 13

Tempat Istirahat [ sunting | sunting sumber ]

Jalan tol Gempol-Pasuruan mempunyai beberapa tempat istirahat. Ada 2 tempat istirahat yaitu:

Lokasi (KM) Arah Tipe Parkir SPBU Masjid/Musholla Rumah Makan/Warung Toilet Bengkel Keterangan
792A Timur C Fungsional
792B Barat C Fungsional

Lihat pula [ sunting | sunting sumber ]

Galeri [ sunting | sunting sumber ]

Referensi [ sunting | sunting sumber ]

  1. ^ Terkendala Lahan, Pembangunan Tol Gempol-Pasuruan Seksi I Belum Tuntas
  2. ^ Kusuma, Dewi Rachmat. "Mulai 3 Agustus, Jalan Tol Gempol-Pasuruan Seksi 1 Diuji Coba" . Kumparan . Diakses tanggal 2018-01-20 .  
  3. ^ "Jasa Marga Targetkan Tol Gempol-Pasuruan Beroperasi 2016" . Bisnis.com . Diarsipkan dari versi asli tanggal 2016-04-09 . Diakses tanggal 2016-03-29 .  
  4. ^ JawaPos.com. "Pembangunan Tol Gempol-Pasuruan Sisakan 2 Bulan" . Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-01-20 . Diakses tanggal 2018-01-20 .  
  5. ^ Alexander, Hilda B, ed. (2018-06-07). "Tol Gempol-Pasuruan, Fungsional Rasa Operasional" . KOMPAS.com (dalam bahasa Inggris) . Diakses tanggal 2018-06-11 .  
Ruas sebelumnya :
Jalan Tol Gempol-Pandaan
Jalan Tol Surabaya-Gempol
Jalan Tol Trans Jawa Ruas berikutnya :
Jalan Tol Pasuruan-Probolinggo