한국   대만   중국   일본 
Gunung Hakodate - Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas Lompat ke isi

Gunung Hakodate

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Gunung Hakodate
函館山
Gunung Hakodate (May 2024)
Titik tertinggi
Ketinggian 334 m (1.096 ft)
Masuk dalam daftar Daftar gunung dan bukit di Jepang menurut tinggi
Geografi
Gunung Hakodate di Jepang
Gunung Hakodate
Gunung Hakodate
Lokasi Gunung Hakodate di Jepang.
Letak Hokkaido , Jepang
Pegunungan Semenanjung Oshima
Peta topografi Geographical Survey Institute 25000:1 函館
50000:1 函館
Geologi
Jenis gunung Stratovolcano [1]
Pendakian
Rute termudah Mount Hakodate Ropeway

Gunung Hakodate ( 函館山 , Hakodate-yama ) adalah gunung di ujung sebelah barat pusat kota Hakodate , Hokkaido , Jepang . Gunung ini tingginya 334 m. [2] Pada malam cerah, puncak gunung ini adalah tempat melihat pemandangan malam kota Hakodate. Pemandangan malam dari Gunung Hakodate termasuk tiga pemandangan malam terindah di Jepang bersama-sama pemandangan malam dari Gunung Inasa di Nagasaki dan Gunung Rokko di Kobe . [3] Bentuk gunung ini seperti punggung sapi yang sedang tidur, oleh karena itu dijuluki Gagy?zan ( 臥牛山 , Gunung Sapi Tidur) [3]

Gunung ini terbentuk di sebuah pulau terisolir di tengah laut akibat aktivitas gunung berapi bawah laut kira-kira 25 juta tahun lampau. Kira-kira 3.000 tahun yang lalu, pulau tersebut terhubung dengan daratan Pulau Hokkaido akibat sedimentasi pasir yang membentuk gosong pasir . Pulau tempat Gunung Hakodate sekarang disebut Semenanjung Oshima.

Selama setengah abad dari akhir zaman Meiji hingga tahun 1945 , penduduk kota dilarang masuk ke Gunung Hakodate karena gunung ini digunakan sebagai benteng oleh militer. [3]

Referensi [ sunting | sunting sumber ]

  1. ^ "日本の火山の位置" . National Institute of Advanced Industrial Science and Technology. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-07-30 . Diakses tanggal 2013-01-21 .  
  2. ^ a b Geospatial Information Authority Diarsipkan 2012-02-26 di Wayback Machine . topographic map 函館
  3. ^ a b c "函館山" . Hakodate Housing and City Facilities Public Corporation. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-03-11 . Diakses tanggal 2013-01-21 .