한국   대만   중국   일본 
Domain (biologi) - Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas Lompat ke isi

Domain (biologi)

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
OrganismeDomainKerajaanFilumKelasOrdoFamiliGenusSpesies
Hierarki klasifikasi biologi makhluk hidup.

Domain atau ranah dalam klasifikasi biologis adalah tingkatan tertinggi dalam takson yang berada di atas kerajaan . Menurut sistem tiga domain yang diperkenalkan oleh Carl Woese (1928-2012), pohon kehidupan terdiri dari tiga domain [1] yaitu Archaea , Bacteria dan Eukarya . [2] Terdapat juga sistem dua domain yang terdiri dari Archaea dan Bacteria, dengan Eukarya dimasukkan kedalam Archaea. [3] [4] Pada sistem tiga domain, Archaea dan Bacteria adalah mikroorganisme prokaryota unisel tanpa inti sel bermembran . Semua organisme yang memilik inti sel dan organel khusus inti membran dimasukkan kedalam Eukarya, dan disebut dengan nama eukaryota .

Sistem ini tidak mencakup bentuk kehidupan non-seluler , misal virus . Pendekatan lain untuk klasifikasi, yang berbeda dari sistem tiga domain, terdiri dari sistem dua kerajaan sebelumnya, yang menampilkan kerajaan Prokariota dan Eukariota, serta hipotesis eosit . Dalam hipotesis eosit, kehidupan dikategorikan ke dalam dua domain, Bakteri dan Arkea, dengan Eukarya dianggap sebagai cabang dalam Arkea.

Klasifikasi domain alternatif [ sunting | sunting sumber ]

Percabangan awal taksonomis Dua superdomain

(kontroversial)

Dua kerajaan Tiga domain Lima Dominium [5] Lima kerajaan Enam kerajaan Hipotesis eosit
Biota / Vitae / Kehidupan Acytota / Aphanobionta

Kehidupan non-seluler

Virusobiota ( Virus , Viroid )
Prionobiota ( Prion )
Cytota

Kehidupan seluler

Prokariota / Prokarya

( Monera )

Bacteria Monera Eubacteria Bacteria
Archaea Archaebacteria Archaea mencakup eukaryota
Eukariota / Eukarya Protista
Fungi
Plantae
Animalia


Referensi [ sunting | sunting sumber ]

  1. ^ Woese C, Kandler O, Wheelis M (1990). "Towards a natural system of organisms: proposal for the domains Archaea, Bacteria, and Eucarya" . Proc Natl Acad Sci USA . 87 (12): 4576?9. Bibcode : 1990PNAS...87.4576W . doi : 10.1073/pnas.87.12.4576 . PMC   54159 alt=Dapat diakses gratis. PMID   2112744 . Diarsipkan dari versi asli tanggal 27 Juni 2008 . Diakses tanggal 11 Februari 2010 .  
  2. ^ Woese C, Kandler O, Wheelis M (1990). "Towards a natural system of organisms: Proposal for the domains Archaea, Bacteria, and Eucarya" . Proc Natl Acad Sci USA . 87 (12): 4576?4579. Bibcode : 1990PNAS...87.4576W . doi : 10.1073/pnas.87.12.4576 alt=Dapat diakses gratis. PMC   54159 alt=Dapat diakses gratis. PMID   2112744 .  
  3. ^ Nobs, Stephanie-Jane; MacLeod, Fraser I.; Wong, Hon Lun; Burns, Brendan P. (2022). "Eukarya the chimera: Eukaryotes, a secondary innovation of the two domains of life?" . Trends in Microbiology (dalam bahasa Inggris). 30 (5): 421?431. doi : 10.1016/j.tim.2021.11.003 . PMID   34863611 Periksa nilai |pmid= ( bantuan ) .  
  4. ^ Doolittle, W. Ford (2020). "Evolution: Two domains of life or three?". Current Biology (dalam bahasa Inggris). 30 (4): R177?R179. doi : 10.1016/j.cub.2020.01.010 alt=Dapat diakses gratis. PMID   32097647 .  
  5. ^ Luketa, Stefan (2012). "New views on the megaclassification of life" (PDF) . Protistology . 7 (4): 218?237.