한국   대만   중국   일본 
Dana Perserikatan Bangsa-Bangsa untuk Kemitraan Internasional - Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas Lompat ke isi

Dana Perserikatan Bangsa-Bangsa untuk Kemitraan Internasional

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

United Nations Fund for International Partnerships (UNFIP) didirikan bulan Maret 1998 oleh Sekretaris Jenderal Perserikatan Bangsa-Bangsa Kofi Annan . UNFIP bertanggungjawab atas pengaturan dan pengembangan kerjasama di antara badan , departemen, dan program dan sektor pribadi PBB. UNFIP bekerja dengan yayasan dan perusahaan yang mendukung PBB untuk mencari kesempatan untuk kerjasama dan kolaborasi . Contohnya, UNFIP membantu kerja PBB dengan UN Foundation , di mana Ted Turner menyumbang US$ 1 miliar ke PBB selama 15 tahun, meskipun UNFIP juga bekerja dengan Bill & Melinda Gates Foundation , Ford Foundation , Rockefeller Foundation , Synergos Institute , dan LTB Foundation, di antara lainnya. Sejumlah perusahaan yang menjalani kerjasama dengan UNFIP meliputi Google , Microsoft , dan Ericsson . Daftar lebih lengkap dapat dilihat di situs UNFIP: [1] .

Kerjasama yang dikembangkan dan dikelola oleh UNFIP semuanya bekerja untuk mencapai delapan Millennium Development Goals . Cakupan prioritas UNFIP di dalam MDG, sebagaimana dicantumkan di situsnya, adalah kesehatan anak; penduduk dan wanita; lingkungan , termasuk keanekaragaman hayati , energi , dan perubahan iklim ; dan perdamaian , keamanan , dan hak asasi manusia .

UNFIP dipimpin oleh Direktur Eksekutif Robert Skinner [1] dan dipantau oleh sebuah Dewan Penasehat yang dipimpin oleh Deputi Sekretaris Jenderal Amina J. Mohammed . [2] Kantor pusatnya terletak di United Nations Headquarters di New York City .

UNFIP adalah komponen dari United Nations Office for Partnerships , yang juga membawahi UN Democracy Fund .

Referensi [ sunting | sunting sumber ]

Pranala luar [ sunting | sunting sumber ]