Cosmopolitan (majalah)

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Cosmopolitan
Cover Hayden Panettiere pada majalah Cosmopolitan Indonesia Mei 2008
Editor Filisya Thunggawan (edisi   Indonesia )
Kategori majalah gaya hidup wanita modern
Frekuensi bulanan
Penerbit PT Higina Alhadin (di   Amerika Serikat Hearst Corporation )
Terbitan pertama Agustus 1997 ; 26 tahun lalu  ( 1997-08 ) (di   Amerika Serikat Maret 1886 )
Negara   Indonesia (asli   Amerika Serikat )
Bahasa Bahasa Indonesia
Situs web https://www.cosmopolitan.co.id

Cosmopolitan adalah sebuah majalah gaya hidup wanita modern yang diterbitkan di Indonesia sejak Agustus 1997 , kala itu dengan nama Kosmopolitan . Sejak Agustus 2001 , majalah ini diterbitkan dengan nama Cosmopolitan . Majalah ini diterbitkan di Indonesia oleh PT Higina Alhadin dan tergabung dalam MRA Media . Ini galah franchise majalah wanita pertama di Indonesia yang berasal dari Amerika Serikat . Sejatinya majalah ini berasal dari Amerika Serikat . Di sana majalah keluarga dan diluncurkan di Amerika Serikat sejak Maret 1886 oleh Schlicht & Field sebagai The Cosmopolitan .

Majalah Cosmopolitan di Amerika Serikat menjadi bentuknya yang sekarang sejak dasawarsa 1970-an awal. Ketika itu sampul majalah dan artikel-artikel mulai berubah.

Kontroversi [ sunting | sunting sumber ]

Majalah Cosmopolitan sempat lama dilarang di Singapura karena oleh pemerintah dianggap tidak cocok untuk wanita Singapura. Gaya hidup yang dipromosikan di dalamnya tidak disenangi oleh pemerintah.

Pranala luar [ sunting | sunting sumber ]