한국   대만   중국   일본 
Adad-nirari III - Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas Lompat ke isi

Adad-nirari III

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Adad-nirari III
Raja Asyur
Prasasti ( stele ) Tell al-Rimah ditemukan pada tahun 1967, memperingati kampanye perang Adad-nirari III ke wilayah Barat. [1]
Ayah Shamshi-Adad V
Ibu Shammuramat

Adad-nirari III (juga disebut Adad-narari ) adalah raja Asyur dari tahun 811 sampai 783 SM.

Keluarga [ sunting | sunting sumber ]

Adad-nirari adalah putra dan penerus tahta raja Shamshi-Adad V . Tampaknya masih sangat muda ketika naik tahta, karena dalam 5 tahun pertama pemerintahannya, ibunya Shammuramat [2] sangat berpengaruh, yang kemungkinan menimbulkan legenda Semiramis . [3]

Meskipun ibunya tidak bertindak sebagi wali, tetapi pengaruhnya secara mengherankan sangat kuat pada zaman itu. [4]

Ia adalah ayah dari raja-raja Ashur-nirari V , Salmaneser IV dan Ashur-dan III .

Tiglat-Pileser III menggambarkan dirinya juga sebagai putra Adad-nirari pada inskripsinya, meskipun tidak dapat dipastikan apakah ini benar, mengingat ada informasi bahwa ia adalah dari kalangan orang biasa yang merebut tahta.

Biografi [ sunting | sunting sumber ]

Masa muda Adad-nirari dan pergumulan ayahnya sudah tampak dari awal pemerintahannya, mengakibatkan melemahnya pemerintahan Asyur atas Mesopotamia , dan menyebabkan munculnya ambisi para pejabat, gubernur serta penguasa setempat.

Menurut inskripsi Adad-nirari, ia memimpin beberapa kampanye militer dengan tujuan mencapai kembali kekuatan Asyur pada zaman kakeknya Salmaneser III .

Berdasarkan kanon eponim, ia menyerang ke segala arah sampai akhir masa jabatanya yang berlangsung 28 tahun, dan ia adalah pendiri kuil Nabu di Niniwe . Di antara tindakannya adalah pengepungan kota Damaskus pada zaman raja Ben-Hadad III pada tahun 796 SM, yang menyebabkan melemahnya Kerajaan Aram-Damaskus dan berhasilnya Kerajaan Israel Utara memulihkan wilayahnya pada zaman raja Yoas (yang membayar upeti kepada raja Asyur pada zamannya) dan Yerobeam II . Ada pakar yang menganggapnya sebagai "Raja kota Niniwe" yang menerima kabar bencana Allah dari nabi Yunus dan memerintahkan perkabungan puasa untuk mencegah datangnya bencana itu dengan sukses (lihat Yunus 3 terutama Yunus 3:6?9 )

Semangat Adad-nirari tidak dapat mencegah kemunduran Asyur dalam beberapa dekade setelah kematiannya, sampai bangkit kembali dengan berkuasanya Tiglat-Pileser III .

Lihat pula [ sunting | sunting sumber ]

Referensi [ sunting | sunting sumber ]

  1. ^ Tell Al Rimah Stele, IM 70543, in the Iraq Museum , Baghdad.
  2. ^ Georges Roux: Ancient Iraq , Penguin Books, London 1992, ISBN 0-14-012523-X , page 302.
  3. ^ Reilly, Jim (2000) "Contestants for Syrian Domination" in "Chapter 3: Assyrian & Hittite Synchronisms" The Genealogy of Ashakhet Diarsipkan 2012-03-11 di Wayback Machine .;
  4. ^ Ancient Near Eastern History and Culture by William H. Stiebing Jr.
Didahului oleh:
Shamshi-Adad V
Raja Asyur
811?783 SM
Diteruskan oleh:
Salmaneser IV