한국   대만   중국   일본 
BBCIndonesia.com | Berita Dunia | Fiji harus pulihkan demokrasi
 
Diperbaharui pada: 30 November, 2009 - Published 05:23 GMT
 
Email kepada teman   Versi cetak
Fiji harus pulihkan demokrasi
 
Frank Bainimarama
Frank Bainimarama didesak pulihkan demokrasi Fiji
Pemimpin Persemakmuran mendesak penguasa militer Fiji untuk memulihkan demokrasi dan menjamin perlindungan hak asasi manusia.

Seruan itu disampaikan dalam pernyataan akhir pertemuan puncak tiga hari di Trinidad.

Fiji ditangguhkan keanggotaannya dalam Persemakmuran bulan September setelah menolak mengadakan pemilu bulan Oktober 2010.

Pemimpin Fiji Frank Bainimarama, yang menggulingkan pemerintah terpilih tahun 2006 mengatakan perlunya waktu lebih lama untuk melakukan reformasi.

Pemimpin 54 negara Persemakmuran menyerukan agar pemerintah sementara Fiji "berkomitmen untuk melakukan dialog politik yang dipercaya, menyeluruh dan berdasarkan kerangka waktu menuju pemulihkan demokrasi sipil tanpa penundaan."

Mereka menyatakan "sangat prihatin terhadap situasi yang terus memburuk di Kepulauan Fiji berkaitan dengan kesetiaan kepada nilai-nilai fundamental Persemakmuran."

Dalam komunike akhir, para pemimpin Persemakmuran juga mengecam "pembatasan yang berlangsung terhadap hak asasi manusia termasuk kebebasan berbicara dan berkumpul."

Mereka juga membela keputusan menangguhkan Fiji untuk ikut Pesta Olahraga Persemakmuran 2010 dengan menyatakan sesuai dengan prinsip-prinsip organisasi bahwa "olahraga tak terpisahkan dengan nilai-nilai asosiasi."

 
 
 
Email kepada teman   Versi cetak
 
  Bantuan | Hubungi kami | Tentang kami | Profil staf | Pasokan Berita RSS
 
BBC Copyright Logo ^^ Kembali ke atas
 
  Berita Dunia | Berita Indonesia | Olahraga | Laporan Mendalam | Ungkapan Pendapat | Surat dari London
Bahasa Inggris | Berita Foto | Cuaca
 
  BBC News >> | BBC Sport >> | BBC Weather >> | BBC World Service >> | BBC Languages >>
 
  Bantuan | Privacy